Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Kembali Tanpa PKS, Rapat Konsolidasi Nasdem-PKB Sepakat Bentuk 'Timnas AMIN'

Kamis, 14 September 2023 | September 14, 2023 WIB Last Updated 2023-09-14T06:28:31Z

 



HOTNASIONAL.COM, JAKARTA - Partai NasDem dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kembali bertemu untuk meneruskan beberapa kesepakatan, di DPP PKB, Jakarta, Rabu (13/9/2023) malam.

Namun kembali tidak terlihat perwakilan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Padahal, kunjungan ini dilakukan untuk menggelar rapat konsolidasi membahas pemenangan pasangan bakal calon presiden dan bakal calon wakil presiden, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Adapun NasDem dan PKB mengggelar rapat konsolidasi di DPP PKB. Rapat yang digelar tanpa Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu menelurkan beberapa kesepakatan, salah satunya sepakat nama koalisi tetap Koalisi Perubahan.

Selain itu disepakati juga soal membentuk tim pemenangan nasional (timnas) Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin). 

"Nama koalisi dari pasangan Anies Baswedan dan Gus Imin ini adalah Koalisi Perubahan. Alhamdulillah kami juga sudah membuat, memutuskan, menetapkan, kita bikin timnas pemenangan AMIN. Jadi namanya Timnas Pemenangan AMIN (Koalisi Perubahan)," kata Sekjen PKB Hasanuddin Wahid, di DPP PKB, Jakarta Pusat, Rabu (13/9/2023) malam.

Hasanuddin mengatakan Timnas Pemenangan AMIN akan menjadi tulang punggung dalam meraih dukungan masyarakat. Dia mengatakan untuk anggota Timnas Pemenangan AMIN akan ditentukan kemudian.

Nantinya tim akan dpimpin oleh seorang kapten tapi tidak akan berasal dari PKB maupun NasDem. Dia menyebut sudah ada beberapa usulan nama untuk kapten Timnas Pemenangan AMIN, namun belum bisa diungkap sekarang.

"Nama-nama dan sebagainya, kalau kapten nanti insyaallah kaptennya itu pasti akan membuat media senang. Yang pasti bukan dari PKB atau NasDem, insyaallah kaptennya di luar dari dua partai ini," ucap dia.

Yang terpenting, kata dia, kapten yang akan memimpin nanti ialah sosok yang mencerminkan kebhinekaan. Dia menyebut sosok kapten nanti tentunya akan membuat kejutan. 

"Kapten itu yang bisa mencerminkan kebinekaan itu, dan kedua bisa memastikan pasangan ini menang. Kalau kapten yang tidak bisa memastikan pasangan ini menang kan bukan kapten, itu kapton," tuturnya sambil berseloroh.***

(sumber : westjavatoday.com)

×
Berita Terbaru Update