Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Ratu Elizabeth Meninggal, London Eye sampai Menara Eiffel Berkabung

Jumat, 09 September 2022 | September 09, 2022 WIB Last Updated 2022-09-09T04:05:58Z



HOTNASIONAL.COM, JAKARTA -- Pemimpin monarki terlama Inggris, Ratu Elizabeth II, meninggal dunia di usia 96 tahun pada Kamis (8/9). Berbagai bangunan penting dunia turut menunjukkan penghormatan terhadap Ratu.

Lampu-lampu di seluruh Inggris dimatikan untuk memperingati kematian Ratu. Berbagai bangunan penting dunia juga turut mematikan lampu untuk menunjukkan belangsungkawa.


The London Eye

Salah satu landmark London, bianglala The London Eye, bakal mematikan lampu mereka pada matahari terbit Jumat (9/9) untuk menghormati Ratu.

"The London Eye bakal bergabung dengan para pelayat dunia selama periode peringatan nasional ini," demikian pernyataan pihak berwenang The London Eye, dikutip dari Evening Standard.

Teater London

Teater London juga bakal meredupkan lampu mereka, menawarkan satu menit mengheningkan cipta, memainkan lagu nasional, dan membuka buku belangsungkawa untuk orang yang tampil di teater.


Menara Eiffel

Wali Kota Paris, Prancis, Anne Hidalgo, mengungkapkan lampu di Menara Eiffel dimatikan pada Kamis (9/9) malam untuk menghormati Ratu Elizabeth.

"Saya menyampaikan rasa duka dan kesedihan warga Paris ke Duta Besar Inggri Menna Rawlings," kata Hidalgo, dikutip dari The Independent.

Empire State Building

Salah satu landmark di New York, Amerika Serikat, Empire State Building, mengubah warna lampu mereka menjadi ungu untuk menghormati Ratu.

"Malam ini, lampu menara kami akan bersinar dengan warna ungu dan silver untuk memperingati hidup dan warisan Yang Mulia Ratu Elizabeth II," demikian pernyataan pihak berwenang bangunan itu dalam Twitter.

Sumber : cnnindonesia.com
×
Berita Terbaru Update