Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Lima Wakil Indonesia Siap Berlaga di Semifinal Malaysia Masters 2022 Hari Ini

Sabtu, 09 Juli 2022 | Juli 09, 2022 WIB Last Updated 2022-07-09T08:32:16Z



HOTNASIONAL.COM, Jakarta - Lima wakil Indonesia siap tampil di babak semifinal Malaysia Masters 2022 yang akan berlangsung Sabtu (9/7/2022). Menariknya ada dua wakil yang tampil cukup mengejutkan sejauh ini.

Sebelumnya Indonesia menyisakan tujuh wakil di setiap nomor pada babak perempat final. Sayangnya pada babak tersebut, wakil ganda putri yang tersisa yakni, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti harus disingkirkan oleh wakil tuan rumah, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dengan skor 18-21 dan 17-21.

Terlepas dari itu, Indonesia masih memiliki wakil di empat nomor lainnya. Pada nomor tunggal putra ada sosok Chico Aura Dwi Wardoyo.

Secara mengejutkan Chico mampu memenangkan duel saudara atas seniornya, Anthony Sinisuka Ginting. Pebulu tangkis asal Jayapura itu menang comeback dengan skor 11-21, 21-16 dan 21-17.

Hari ini Chico akan ditantang oleh wakil China, Lu Guangzu. Sama seperti Chico, Lu juga memenangkan duel saudara atas kompatriotnya Li Shifeng dengan skor 21-14 dan 21-16. 

Kejutan juga kembali terjadi pada nomot tunggal putri dimana Gregoria Mariska Tunjung kembali mengalahkan peringkat satu dunia, Akane Yamaguchi. Grego menang dalam pertarungan rubber set, 25-23, 15-21, dan 21-10.

Di babak semifinal pebulu tangkis peringkat 22 dunia itu akan bertemu dengan unggulan ketiga, An Se-young. Wakil Korea Selatan itu berhasil menang atas juara Malaysia Open 2022, Ratchanok Intanon juga dengan permainan tiga, 13-21, 21-13, dan 21-12.

Sementara di nomor ganda putra, Indonesia masih menyisakan dua wakil yakni, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. Kedua pasangan itu menang dua set langsung di babak perempat final.

Nantinya Fajar/Rian akan kembali menantang wakil tuan rumah Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Sedangkan Ahsan/Hendra akan melawan pasangan China, Liang Weikeng/Wang Chang.

Di laga ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan melawan wakil Thailand, Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran. Laga semifinal Malaysia Masters 2022 akan dimulai pada pukul 13.00 WIB.

Jadwal wakil Indonesia di semifinal Malaysia Masters 2022, Sabtu (9/7/2022)

Court 1
- Gregoria Mariska Tunjung vs An Se-young (Korea Selatan)
- Chico Aura Dwi Wardoyo vs Lu Guangzu (China)
- Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Liang Weikeng/Wang Chan (China)
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)

Court 2
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand).***

×
Berita Terbaru Update